Anjangsana Dengan Mitra Karib Guna Mempererat Hubungan Tali Silaturahmi Dilakukan Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan

Spread the love

Asahan  |  Guna meningkatkan mitra kerja sinergitas, selain untuk memonitor perkembangan situasi dan keadaan di daerah binaan dengan tujuan kegiatan ini untuk menjaga silaturahmi dengan warga binaan agar Babinsa dapat mengetahui permasalahan yang terjadi di wilayah binaannya, dalam hal ini seperti halnya yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 14/Bandar Pasir Mandoge jajaran Kodim 0208/Asahan Serda Joni Tanjung turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Anjangsana dengan Mitra Karib guna mempererat hubungan tali Silaturahmi dalam membantu tugas pokok Babinsa, bersama dengan Bapak Sulistiyo, Bapak Jahear Sinaga, Bapak Dedy Manurung dan Bapak Lolika Putra, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Depan Kantor Estet Aek Selabat Dusun l Desa Holbung Kecamatan Bandar Pasir Mandoge Kabupaten Asahan, Sabtu (05/02/2022).

Pada kesempatan tersebut Babinsa Serda Joni Tanjung mengungkapkan dilaksanakan kegiatan Anjangsana tersebut dengan hubungan yang baik antara Babinsa dengan masyarakat binaan akan tercipta komunikasi yang baik juga, karena tanpa komunikasi yang baik,tugas Babinsa kedepanya akan sulit. Sebab itu Babinsa harus mampu tetap menjaga hubungan dan komunikasi yang baik dengan masyarakat binaan, jadi apabila ada aspirasi masyarakat binaan yang belum tersalurkan,saya siap menjadi penyambung antara aparat kampung dengan masyarakat, demi kesejahteraan masyarakat binaan dan kemajuan pembangunan daerah binaan, tegasnya.

Lebih lanjut Babinsa Serda Joni Tanjung menegaskan,  melalui kegiatan pembinaan jaring mitra karib di wilayahnya, sekaligus mengoptimalkan deteksi dini apabila terjadi sesuatu akan terjalin hubungan emosional sehingga nantinya tercipta  lapor cepat temu cepat. ”Di samping kegiatan  ini kami lakukan dalam meningkatkan hubungan baik, sehingga Babinsa maupun Bhabinkamtibmas dalam bertugas dapat terus bersinergi dengan warga  masyarakat maupun aparat pemerintahan di tingkat desa.”ucap Babinsa Serda Joni Tanjung.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *