Laksanakan Pendampingan Masyarakat Pada Pelaksanaan Vaksinasi Dosis lll Oleh Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun

Spread the love

Simalungun  |  Program pemerintah tentang vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat semoga dapat berjalan lancer, guna mendukung ketertiban dan kelancaran kegiatan vaksin tersebut maka dari itu seperti yang dilakukan oleh para Babinsa diwilayah binaan agar bersinergi dengan unsur Tiga Pilar lainnya dalam rangka mendukung pelaksanaan vaksinasi agar berjalan lancar dan tertib standar prorokol kesehatan yang ditetapkan oleh Pemerintah haru terlaksana. Dalam hal ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 07/BM jajaran Kodim 0207/Simalungun Serma Temu turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Pendampingan dan monitoring pelaksanaan Vaksinasi Dosis III kepada masyarakat Kecamatan Ujung Padang wilayah kerja Puskesmas Sayur Matinggi, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Puskesmas Sayur Matinggi Kecamatan Ujung Padang Kabupaten Simalungun, Sabtu (26/02/2022).

Pada pelaksanaan kegiatan Pendampingan dan monitoring pelaksanaan Vaksinasi Dosis III kepada masyarakat Kecamatan Ujung Padang wilayah kerja Puskesmas Sayur Matinggi tersebut dengan sasaran Vaksinasi Dosis ke III = 50 orang, Vaksin Dosis II = 10 orang, untuk Jumlah Vaksin yang di gunakan Astrazaneca = 1 vial. Dalam pelaksanaan nya untuk tenaga Vaksinator kesehatan berjumlah 4 orang, diantaranya adalah, Ibu Elvi Hana Purba AMK, Ibu Mery Astuty Tampubolon AM. Keb, Ibu Devi Damayanti AM. Keb dan Ibu Sriyani AM. Keb.

Dalam kesempatan tersebut Babinsa Serma Temu mengungkapkan dengan memonitor pelaksanaan Vaksin Dosis 3 bagi warga, kegiatan vaksin ini dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Simalungun yang digelar di Puskesmas Sayur Matinggi Kecamatan Ujung Padang. Dalam pantauannya Babinsa mengatakan bahwa antusias dan keinginan warga untuk mendapatkan vaksinasi ini cukup tinggi, saat ini vaksinasi diikuti oleh warga yang pada umumnya mereka sudah siap untuk mengikuti vaksiin, terang Babinsa Serma Temu.

Dengan harapan agar vaksinasi ketiga ini dapat berjalan lancer, dalam kegiatannya selain memonitoring vaksinasi, Babinsa juga turut aktif melakukan himbauan kepada para warga, adapun himbauan yang disampaikan adalah mengingatkan warga agar tetap mematuhi protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19, tutup Babinsa Serma Temu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *